• 23/10/2023
  • 48

Penuhi Kebutuhan Air Petani, Babinsa Banyuates Bersama Warga Bangun Saluran Irigasi

Penuhi Kebutuhan Air Petani, Babinsa Banyuates Bersama Warga Bangun Saluran Irigasi

Kerja bakti merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dengan warga guna membangun suatu hubungan yang harmonis dan kompak didalam kehidupan sehari-hari. Melalui kerja bakti juga dapat mempermudah atau mempercepat suatu pekerjaan karna dikerjakan beramai-ramai.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 0828/09 Banyuates Sertu Widodo bersama warga masyarakat kerja bakti pembersihan saluran irigasi dipersawahan Desa Jatra Timur Kec. Banyuates Kab. Sampang.

Pada kegiatan kerja bakti tersebut, Babinsa bersama warga saling bahu membahu untuk membersihkan saluran irigasi dari tumpukan rumput dan sampah yang menyebabkan terhambatnya saluran air menuju sawah warga.

Babinsa Sertu Widodo mengatakan, kegiatan kerja bakti ini merupakan salah satu upaya untuk menyukseskan pertanian dan mengoptimalkan sistem irigasi dengan baik, maka harus dilakukan pembersihan saluran air supaya tidak tersumbat.

“Saluran irigasi sebagai penyedia bahan baku air pertanian harus dijaga kelancarannya, sehingga sektor pertanian mampu panen dengan baik untuk mendongkrak kesejahteraan para petani,” ujar Sertu Widodo.

Selain itu, katanya dengan adanya kerja bakti ini akan mempererat jalinan silaturahmi antara Babinsa dengan warga.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil Tambelangan Menunjukkan Semangat Pahlawan Melalui Donor Darah di Balai Kecamatan

Lebih lanjut, dirinya pun berharap apabila saluran irigasi sawah lancar maka hasil panen petani akan lebih maksimal, dengan demikian ketahanan pangan khususnya di wilayah Kecamatan Banyuates dapat terwujud dan sukses. tutup Sertu Widodo.

Selain itu, katanya dengan adanya kerja bakti ini akan mempererat jalinan silaturahmi antara Babinsa dengan warga.

Lebih lanjut, dirinya pun berharap apabila saluran irigasi sawah lancar maka hasil panen petani akan lebih maksimal, dengan demikian ketahanan pangan khususnya di wilayah Kecamatan Banyuates dapat terwujud dan sukses. tutup Sertu Widodo.

BACA JUGA :  Babinsa Torjun Bantu Warga Pemasangan Lampu Jalan Umum

BACA JUGA

Sinergi Dandim Sampang Bersama Forkopimda dalam Kilau Malam Resepsi Kemerdekaan RI ke-79

Sinergi Dandim Sampang Bersama Forkopimda dalam Kilau Malam Resepsi…

Sampang – Dandim 0828/Sampang, Letkol Czi Suprobo Harjo Subroto,…
Transformasi Rumah Ibu Sarimah: Sentuhan Emas Babinsa Koramil Torjun, Serda Aliwafa

Transformasi Rumah Ibu Sarimah: Sentuhan Emas Babinsa Koramil Torjun,…

Sampang, 31 Juli 2024 – Babinsa Koramil 0828/04 Torjun,…
Serda Syamsul Renovasi Rumah Bu Sumaiyah: Kini Tahap Pemasangan Resplang

Serda Syamsul Renovasi Rumah Bu Sumaiyah: Kini Tahap Pemasangan…

Pangarengan — Babinsa Posramil 0828/13 Pangarengan, Serda Syamsul, terus…