• 17/08/2024
  • 23

Khidmat dan Penuh Nasionalisme, Dandim Sampang Komandoi Penurunan Bendera di Hari Kemerdekaan ke-79

Khidmat dan Penuh Nasionalisme, Dandim Sampang Komandoi Penurunan Bendera di Hari Kemerdekaan ke-79

Sampang, 17 Agustus 2024 – Komandan Distrik Militer 0828/Sampang   Letkol Czi Suprobo Harjo Subroto S.E., M.Han memimpin upacara penurunan bendera dalam rangka memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia yang digelar di Pendopo Kabupaten Sampang.

Upacara ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda, perwakilan dari berbagai instansi pemerintah, TNI-Polri, pelajar, organisasi masyarakat, serta tokoh-tokoh masyarakat Sampang. Dengan khidmat, upacara penurunan bendera Merah Putih berlangsung dalam suasana yang penuh dengan semangat nasionalisme dan rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan bangsa.

BACA JUGA :  Dandim Sampang Dampingi Bupati Sampang Dan Forkopimda Lepas Pemberangkatan Calon Jemaah Haji

Dalam amanatnya, Dandim Sampang menyampaikan bahwa semangat kemerdekaan harus terus dijaga dan ditanamkan dalam jiwa setiap generasi penerus bangsa. “Kemerdekaan yang kita rasakan saat ini adalah hasil perjuangan dan pengorbanan para pahlawan kita. Sudah menjadi kewajiban kita untuk menjaga, mengisi, dan mempertahankan kemerdekaan ini dengan terus berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

Upacara penurunan bendera ini juga menjadi penutup rangkaian peringatan Hari Kemerdekaan di Kabupaten Sampang, yang sebelumnya telah dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti perlombaan tradisional, ziarah ke makam pahlawan.

Suasana khidmat dan penuh haru menyelimuti upacara saat bendera Merah Putih diturunkan perlahan-lahan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), menandai berakhirnya peringatan Hari Kemerdekaan di Kabupaten Sampang tahun ini.

BACA JUGA :  Babinsa Serda Heri Dampingi Distribusi Beras Bulog, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat

Dandim Sampang beserta seluruh peserta upacara kemudian memberikan penghormatan terakhir kepada bendera Merah Putih sebelum disimpan dengan penuh kehormatan. Semoga semangat kemerdekaan ini terus berkobar di dalam hati seluruh rakyat Indonesia, khususnya masyarakat Sampang, untuk membangun negeri yang lebih baik di masa depan.

BACA JUGA

Mengawal Demokrasi: Kodim 0828/Sampang Gelar Apel Pasukan Pilkada Serentak 2024

Mengawal Demokrasi: Kodim 0828/Sampang Gelar Apel Pasukan Pilkada Serentak…

Sampang, 21 November 2024– Komando Distrik Militer (Kodim) 0828/Sampang…
Babinsa Koramil Sokobanah Turun Sawah, Dukung Petani Desa Bire Tengah Tingkatkan Produktivitas Padi

Babinsa Koramil Sokobanah Turun Sawah, Dukung Petani Desa Bire…

Sampang – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional,…
Babinsa Koramil Omben, Serda Nasirudin: Turun Sawah, Perkuat Semangat Petani Desa Karang Gayam

Babinsa Koramil Omben, Serda Nasirudin: Turun Sawah, Perkuat Semangat…

Omben– Sebagai wujud nyata kepedulian dan dukungan terhadap ketahanan…