- 11/08/2024
- 41
Serma Kholidin Latih Anggota Paskibraka dengan Teknik PBB di Kantor Kecamatan Sokobanah

Sokobanah — Dalam rangka persiapan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia, Serma Kholidin dari Koramil 0828/08 Sokobanah melaksanakan kegiatan pelatihan PBB (Peraturan Baris-Berbaris) bagi anggota Paskibraka di halaman Kantor Kecamatan Sokobanah. Kab. Sampang.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan baris-berbaris dan disiplin para anggota Paskibraka dalam menghadapi tugas-tugas pada peringatan 17 Agustus mendatang. Selama kegiatan, Serma Kholidin memberikan instruksi dan demonstrasi langsung mengenai teknik-teknik PBB yang benar.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para anggota Paskibraka yang antusias mengikuti setiap sesi pelatihan. Diharapkan, pelatihan ini dapat mempersiapkan mereka dengan baik untuk melaksanakan tugas-tugas mereka secara profesional dan penuh semangat pada hari H nanti.