• 18/09/2024
  • 17

Babinsa Koramil Torjun Bersinergi dengan Nakes untuk Penanganan Warga Gangguan Mental di Desa Dulang

Babinsa Koramil Torjun Bersinergi dengan Nakes untuk Penanganan Warga Gangguan Mental di Desa Dulang

Torjun – Babinsa Koramil 0828/04 Torjun, Serda Supriadi, melaksanakan koordinasi dengan tenaga kesehatan Puskesmas Torjun terkait pemberian vaksinasi suntik penenang kepada salah satu warga Desa Dulang yang mengalami gangguan mental. Kegiatan ini berlangsung di kantor Puskesmas Kecamatan Torjun sebagai langkah responsif dalam menangani warga yang membutuhkan penanganan medis khusus.

Koordinasi yang dilakukan bertujuan untuk memastikan bahwa pemberian suntikan dilakukan sesuai prosedur medis yang berlaku serta dalam kondisi yang aman dan terkendali. Babinsa juga berperan dalam memberikan dukungan keamanan dan kelancaran selama proses berlangsung, demi menjaga ketertiban dan kenyamanan pihak tenaga medis maupun warga yang bersangkutan.

Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan dengan tertib, lancar, dan aman.

BACA JUGA :  Menjadikan Pramuka Produktif Babinsa Koramil 0828/01 Pendampingan KMD

Dengan adanya kerjasama antara Babinsa dan pihak Puskesmas, diharapkan penanganan terhadap warga dengan gangguan mental dapat dilakukan secara lebih efektif, memberikan ketenangan bagi keluarga dan masyarakat sekitar.

BACA JUGA

Mengawal Demokrasi: Kodim 0828/Sampang Gelar Apel Pasukan Pilkada Serentak 2024

Mengawal Demokrasi: Kodim 0828/Sampang Gelar Apel Pasukan Pilkada Serentak…

Sampang, 21 November 2024– Komando Distrik Militer (Kodim) 0828/Sampang…
Babinsa Koramil Sokobanah Turun Sawah, Dukung Petani Desa Bire Tengah Tingkatkan Produktivitas Padi

Babinsa Koramil Sokobanah Turun Sawah, Dukung Petani Desa Bire…

Sampang – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional,…
Babinsa Koramil Omben, Serda Nasirudin: Turun Sawah, Perkuat Semangat Petani Desa Karang Gayam

Babinsa Koramil Omben, Serda Nasirudin: Turun Sawah, Perkuat Semangat…

Omben– Sebagai wujud nyata kepedulian dan dukungan terhadap ketahanan…