- 10/08/2024
- 32
Membentuk Generasi Penuh Semangat: Serda Heri Susilo Latih Paskibra SMK 1 Robatal
Robatal– Sebagai bagian dari persiapan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Serda Heri Susilo, anggota Koramil 0828/12 Robatal, melaksanakan kegiatan pelatihan bagi anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) di SMK 1 Robatal, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang.
Pelatihan ini dimulai sejak awal Agustus dan direncanakan berlangsung hingga menjelang puncak peringatan 17 Agustus. Dalam sesi latihan, Serda Heri memberikan bimbingan terkait disiplin, formasi baris-berbaris, serta teknik pengibaran bendera yang baik dan benar. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa upacara pengibaran bendera pada Hari Kemerdekaan nanti dapat berjalan dengan khidmat dan sempurna.
Kegiatan pelatihan ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah, para siswa, serta masyarakat setempat. Kepala Sekolah SMK 1 Robatal, Ibu Nur Aini, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dedikasi Serda Heri dalam melatih siswa-siswi yang tergabung dalam Paskibra. “Kerjasama antara TNI dan sekolah dalam mempersiapkan Paskibra ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi kami, baik dari sisi disiplin maupun keterampilan baris-berbaris,” ujarnya.
Serda Heri Susilo juga menyampaikan harapannya agar para anggota Paskibra dapat melaksanakan tugas mereka dengan baik dan penuh tanggung jawab. “Pelatihan ini bukan hanya tentang keterampilan teknis, tetapi juga menanamkan rasa cinta tanah air dan semangat kebangsaan kepada para siswa,” tambahnya.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mempersiapkan generasi muda yang memiliki semangat patriotisme dan cinta tanah air.